• Breaking News

    Wednesday, May 17, 2017

    Apakah Antikythera itu?

    google doodles hari ini 17/5

    Porindo.blogspot.com - Apakah itu Antikythera? dan kenapa google Doodles hari ini memuat gambar Mekanisme Antikythera?

    Antikythera yang ditemukan

    Hari ini google memperingati penemuan mekanisme Antikythera, hingga google membuat ilustrasi dari mekanisme Antikythera itu sendiri,menjadi tulisan "Google" di google Doodles.

    Sedangkan mekanisme Antikythera sendiri, merupakan mekanisme kompleks yang dibuat ilmuwan Yunani sekitar tahun 87 SM, atau bahkan lebih awal, dan di sinyalir sebagai komputer tertua di dunia.

    Antikythera ditemukan di sebuah kapal karam di laut Aegean, di sebelah selatan pulau Yunani pada tahun 1901. Saat itu, seorang arkeolog Yunani bernama Valerios Stais, mendapati benda yang aneh diantara patung marmer, perhiasan, dan koin yang berhasil diangkat dari kapal karam. Dari kondisinya, diperkirakan kapal yang memuat mekanisme Antikythera pecah menjadi dua bagian kemudian tenggelam dan terperangkap dibagian bawah laut yang curam.

    Ilmuwan mulai mengungkapkan misteri alat ini sejak 12 tahun silam. Setelah usaha cermat dengan alat mutakhir, ilmuwan bisa membaca 3.500 karakter atau 500 kata dari teks penjelasan yang terdapat didalam mesin berumur sekitar 2.100 tahun ini.

    Huruf pada mesin itu ukurannya hanya 1,2 milimeter, terukir pada bagian dalam dan bisa terlihat dari bagian depan dan belakang mesin.

    Alexader Jones, ilmuwan dari universitas New York, mengatakan bahwa mekanisme Antikythera merupakan kalender bulan dan matahari, penentu posisi planet-planet di tata surya, dan juga digunakan untuk mempelajari alam semesta.

    Jones juga mengungkapkan bahwa, temuan tersebut berarti karena memberikan referensi mengenai astronomi Yunani kuno, yang belum banyak diketahui.

    "Banyak detail yang didapatkan dari alat ini karena alat ini berasal dari Yunani Kuno, periode yang hingga sekarang belum banyak kami ketahui terkatit astronomi dan dasar-dasar tentang teknologinya. jadi teks kecil ini berarti sangat besar bagi kami".


    Antikythera yang dibangun ulang

    (13/13)

    sumber :

    No comments:

    Post a Comment

    Fashion

    Beauty

    Culture